Informasi Harga Pangan di Pasar Bawah, Selasa 23 April 2024, Ini Kata Kadis Pertanian dan Pangan Bukittinggi

    Informasi Harga Pangan di Pasar Bawah, Selasa 23 April 2024, Ini Kata Kadis Pertanian dan Pangan Bukittinggi
    Informasi Harga Pangan di Pasar Bawah Selasa 23 April 2024, Ini Kata Kadis Pertanian dan Pangan Bukittinggi

    Bukitinggi, — Sebagai acuan dan pedoman bagi masyarakat berikut informasi harga pangan di Pasar Bawah Hari Ini Selasa 23 April 2024.

    Dikutip dari akun siaran resmi Pemerintah Kota Bukittinggi, hari ini Selasa (23/4/24). Yang mana siaran informasi ini dikeluarkan oleh Dinas Pertanian dan Pangan Kota Bukittinggi.

    Saat diwawancarai awak media pada Selasa (23/04)via WhatsApp, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan kota Bukittinggi Hendry menyampaikan bahwa Informasi harga pasar ini merupakan harga rata-rata komoditas pokok di Pasar Bawah.Dengan harapan dapat memberikan informasi tentang situasi perdagangan pada umumnya yang berhubungan dengan produk, harga yang inginkan konsumen dan situasi pasar secara menyeluruh.

    ""Dampak yang kita harapan adalah masyarakat bijak dalam berbelanja dan tidak berlebihan sehingga tidak ada kekurangan ketersediaan komoditas  di pasaran yang bisa memicu kenaikan harga, " ungkap Hendri.

    Berikut info harga pangan di Pasar Bawah untuk hari ini (Selasa, 23/4) yakni:

    Harga daging ayam ras Rp.44.000/Kg.

    Harga daging Sapi murni Rp.150.000/Kg.

    Harga telur ayam Ras Rp.27.800/Kg.

    Harga gula pasir konsumsi Rp.18.000/Kg.

    Harga tepung terigu curah Rp.9.000/Kg.

    Harga tepung terigu kemasan Rp.13.000/kg.

    Harga cabai merah keriting Rp.53.000/Kg.

    Harga minyak goreng curah Rp.13.500/Kg.

    Harga bawang putih bonggol Rp.40.000/Kg.

    Harga bawang merah Rp.50.000/Kg.

    Harga beras premium Rp.17.500/Kg.

    Harga beras medium SPHP Rp.11.500/Kg.

    Demikianlah informasi harga pangan di Pasar Bawah untuk hari ini.

    Dibandingkan hari Senin kemarin, harga daging ayam ras mengalami kenaikan harga sebesar Rp.3.100/Kg, sedangkan harga cabai merah keriting mengalami penurunan sebesar Rp.1.000/Kg.(**).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    DPRD Bukittinggi Sampaikan Rekomendasi Atas...

    Artikel Berikutnya

    Anggota DPD RI Kunjungi Lapas Bukittinggi

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Komsos Dengan Petani, Babinsa Kuala Kencana Beri Motivasi Kepada Petani Nanas
    Kodam I/BB Klarifikasi Penangkapan Tersangka Narkoba di Asrama TNI AD Glugur Hong Medan 
    Tony Rosyid: Anies dan Pilgub DKI Jilid 2
    Semangat Anak Papua Belajar Bersama di Sanggar Belajar Satgas Yonif 115/ML

    Ikuti Kami